50 Anggota PPK Terpilih Sarolangun Lakukan Tes Urin

PENAJAMBI.CO, Sarolangun – Sebelum dilakukan pelantikan pada tanggal 29 Februari 2020 mendatang para calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) terpilih Kabupaten Sarolangun dilakukan tes urin terlebih dahulu pada Rabu (26/2/2020).
Ketua Komisi Pemilihan Umum KPU Sarolangun Muhammad Fakhri melalui Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) Ibrahim mengatakan, tes urin yang dilaksanakan di kantor KPU sarolangun tersebut diikuti sebanyak 47 orang dari 50 anggota PPK terpilih Kabupaten Sarolangun. Sedangkan tiga calon anggota terpilih lainnya saat ini sedang mengikuti seleksi tes CPNS yang dilaksanakan di Provinsi Jambi.
“Ada tiga calon anggota PPK terpilih yang tidak hadir karna sedang mengikuti tes CPNS, dan sudah kita sarankan untuk melakukan tes urin di BNN provinsi saja, karna yang melakukan tes urin disini juga dari BNN provinsi Jambi,” katanya.
Selain itu Ibrahim juga menjelaskan, bahwa pelaksanaan tes urin tersebut merupakan salah satu syarat yang harus diikuti oleh para calon anggota PPK terpilih. Meskipun sebelumnya sudah dilakukan tes kesehatan di pukesmas wilayahnya masing-masing.
“Syaratnya harus sehat jasmani, rohani dan bebas narkoba ini kan perlu kita dalami dengan melakukan tes urin. Jangan sampai nanti kita kecolongan ada calon anggota PPK terpilih terindikasi narkoba,” jelasnya.
Ibrahim juga menegaskan jika nantinya ada salah satu calon anggota PPK terpilih terbukti mengonsumsi narkoba akan ditindak tegas sesuai dengan peraturan yang berlaku dan berkemungkinan akan dilakukan Pergantian Antar Waktu (PAW).
“Jika nanti terbukti kita akan bawa ke pleno apa nantinya tindakan-tindakan yang akan kita lakukan selanjutnya,” tegasnya. (Hendri)