Besok, 18 Orang Calon Petugas Haji Sarolangun Mulai Ikuti CAT
PENAJAMBI.CO, Sarolangun – Sebanyak 18 orang Petugas haji tahun 2020 Kabupaten Sarolangun besok Selasa (04/02/2020) mulai mengikuti tes Computer Assisted Test (CAT).
18 orang yang mengikuti tes tersebut, masing-masing sebagai calon ketua Kloter Tim Pembimbing Haji Indonesia (TPHI), Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPIHI), dan Petugas Non Kloter.
“Besok mulai, ada kurang lebih 18 orang yang ikut tes sistim CAT, ada yang mengambil bidang TPHI, TPIHI dan Petugas Non Kloter,” kata M. Syatar Kepala Kemenag Sarolangun, di ruang kerjanya, Senin (03/02/2020).
Dalam tes tersebut kata Syatar, melibatkan pengawas dari pihak Kanwil Kemenag Provinsi selama satu hari.
“Besok itu tes Administrasi dan tertulis, yang di pantau langsung oleh pihak Kanwil Provinsi, pesertanya langsung tes sistim online lewat aplikasi yang ada di android masing-masing,” terangnya.
Masih kata Syatar, dari 18 orang yang mengikuti tes tersebut yang diambil hanya 9 orang.
“9 orang yang diambil nanti, TPHI 2 Orang, TPIHI 2 orang dan non kloternya 5 orang. Nah, yang lolos ini juga nantinya akan mengikuti tes tahap dua di Jambi. Namun untuk jadwal tes di provinsi belum tahu pasti,” terangnya lagi.
Dia berharap, dari 9 orang yang lolos nantinya bisa benar-benar profesional dalam membina para jamaah haji di lapangan nantinya.
“Dengan ini kita harapkan muncul para petugas yang mumpuni berkualitas dan profesional,” harapnya.