Hurmin Motivasi Kader Ansor Batang Asai, As’ad Isma Apresiasi

SAROLANGUN- Organisasi Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Batang Asai Kabupaten Sarolangun, menggelar kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD), Sabtu (03/09/2022) di Desa Sungai Baung.
Turut Hadir dalam kegiatan itu, Dewan Pembina PW Ansor Jambi Prof. Dr. As’ad Isma Mpdidan jajaran senior pengurus Ansor Jambi, serta pengurus Ansor Kabupaten Sarolangun dan Kecamatan Batang Asai.
Dalam kegiatan itu juga hadir, sosok Haji Hurmin SE yang merupakan salah satu tokoh muda, anggota DPRD Kabupaten Sarolangun, yang juga merupakan kader GP Ansor.
Pada kesempatan itu, Hurmin berkesempatan memberikan dorongan arahan serta motivasi terhadap para kader agar ikhlas dalam membangun organisasi.
” Berorganisasi itu penting, tentu ini bagian dari cara kita menimba ilmu dan juga berproses, namun yang paling penting berorganisasi itu ketulusan, agar kita lebih mudah menjali tugas kita sebagai kader untuk membesarkan organisasi, ” Kata Hurmin.
Ditanya oleh salah satu kader, kunci sukses dalam menjalani setiap usaha, Hurmin menjawab…?? ” Kuncinya Istiqamah dan jujur fokus, sekecil apapun usaha kalau kita istiqamah dan ingin bangkit maju insya Allah bisa, yakini dan tetaplah terus bersyukur,” katanya.
Ditanya lagi oleh salah satu kader, selama menjalani profesi sebagai pengusaha dan sukses dalam mengelola usaha apa solusi jika dihadapkan dengan kesulitan ejekan dan lain sebagainya.
” Jangan tanggapi hal negatif seperti Bulian dari siapapun, sikapi dengan positif sepanjang kita benar jalani dan fokus saja, jawab saja dengan kegigihan dan kesabaran, sebab kalau kita merasa risih takutnya nanti akan membuat kita hilang fokus,” kata Hurmin.
” yakinlah usaha yang maksimal tidak akan mengkhianati hasil. Begitu juga saya berharap di Ansor ini, kita harus semangat dan ikhlas, saya doakan sahabat Ansor Batang Asai terus istiqamah untuk organisasi dan masyarakat,” Sambungnya.
Gayung bersambut, dikatakan oleh As’ad Isma yang juga merupakan sosok yang istiqamah dalam membesarkan GP Ansor. Mengapresiasi kontribusi Hurmin terhadap Ansor di Kabupaten Sarolangun.
” Kita sebagai kader Ansor sangat bangga punya sosok seperti Hurmin ini, saya afresiasi semoga keikhlasan dan ketulusan adinda Hurmin ini menjadi nilai ibadah bagi beliau sekeluarga,” katanya.
Disamping itu, dia mendoakan semoga Hurmin yang merupakan tokoh muda Sarolangun, yang cukup potensial sebagai penerus estafet bagi Sarolangun Kedepan.
” Saya tahu, beliau sosok yang ikhlas dan sederhana sosok anak muda yang berhati baik, beliau ini lahir dari keluarga sederhana dari orang biasa namun sukses tidak lupa diri dan tetap seperti biasa, tidak sombong. Ini saya pikir sangat tepat untuk bela masyarakat kedepan baik di wakil rakyat dan tempat lain, ” katanya.
” Adinda Hurmin saya doakan semoga beliau sehat, sukses dan tetap istiqamah dalam menjalankan tugas pengabdiannya di masyarakat, ” katanya.
Doa juga berharap, kepada seluruh kader Ansor belajar pada yang baik, banyak bertanya dengan orang orang yang sudah sukses dalam kariernya.
” Kita harus terus berbuat bagi organisasi dan masyarakat, bercermin dengan air bening jangan dengan air keruh, kesuksesan Hurmin layak kita sebagai kader jadikan contoh kedepan, agar kita lebih baik, ” pungkasnya.(PJ1)