Jago Merah Ngamuk, Rumah Ilyas Warga Pulau Buayo Rata Jadi Arang

PENAJAMBI.CO, Sarolangun – Untung tak dapat diraih malang tak dapat ditolak, begitulah musibah yang menimpa Ilyas warga Desa Pulau Buayo Kecamatan Bathin VIII, Pasalnya rumah pribadi miliknya hangus terbakar, Senin (04/1/2021) sekitar pukul 23:20 wib.
Beruntung saat sijago merah melahap rumah tersebut, dia sedang tidak berada ditempat, ketika itu sedang diluar menemui keluarganya di SPBU Limbur Tembesi.
Hal itu dikatakan oleh Camat, Akhyar Mubarok saat dikonfirmasi melalui telepon genggam.
“Rumah Ilyas 55 tahun. Kejadian barusan sekitar pukul 23.20. Alhamdulillah tidak ada korban sebab saat kejadian pemilik rumah sedang berada di SPBU Limbur menemui keluarganya,” kata dia.
Mendapat kabar tersebut, dia bersama Pihak Damkar, Kapolsek, Danramil turut serta membantu memadamkan api.
“Sayangnya rumah korban ini terbuat dari papan sehingga api dengan cepat sekali, kamipun dengan Kapolsek dan pihak Damkar agak kewalahan memadankan api, alhamdulillah sekarang apinya sudah padam,” terang Akhyar.
Hingga saat ini kata camat ditaksir kerugian materil korban mencapai kurang lebih 30 juta rupiah,” penyebabnya sedang diselidiki,” pungkasnya. (Husnil)