Informasi Dalam Genggaman

Melaju Kencang, Ambulan Dinas Puskesmas CNG Seruduk Rumah Warga

Kondisi rumah warga saat ditabrak mobil dinas Puskesmas CNG.

 

PENAJAMBI.CO, Sarolangun – Melaju cukup kencang Mobil Ambulan Dinas Puskesmas Kecamatan Cerminan Gedang (CNG), Kabupaten Sarolangun yang dikendarai oleh Ade tadi pagi sekitar pukul 10:00 Wib menabrak rumah Hasbi warga Rt 07 Desa Pulau Pandan Kecamatan Limun.

“Kata sopir tadi, mobil itu mau ke dinas kesehatan Sarolangun antar alat fogging cuma melaju kencang hinga hilang kendali dan langsung nyeruduk rumah Hasbi, yang berada dipinggir jalan,” kata Sadri Sanu warga setempat yang sempat melihat kejadian itu, Sabtu (18/01/2020).

Beruntung kata Sadri, saat kejadian pemilik rumah Hasbi dan keluarga tidak berada ditempat.

“Korban tidak ada, kebetulan pemilik rumah ini honorer sedang di kantor Pustaka dan istri beserta anaknya pulang kampung di Batang Asai,” sambungnya.

Terpisah Bambang Hermanto Kadinkes Sarolangun dihubungi melalui telepon genggam membenarkan kejadian tersebut dan dia telah berkoordinasi dengan pihak puskesmas setempat.

“Ya benar tadi pagi, kebetulan sopir mobil kurang hati-hati dan kencang makanya kecelakaan. Intinya itu musibah,” ujar Bambang.

Kendaraan itu lanjut Bambang, kondisi perjalanan dinas membawa alat Fogging yang akan dibawa ke Sarolangun untuk bantu masyarakat.

“Kebetulan kita ada giat Fogging di Kecamatan Sarolangun, jadi karena alat fogging kita di dinkes sudah menipis terus kita cari ternyata ada di puskesmas CNG itulah kita minta bantu mereka,” terang dia.

Ditanya apakah sudah ada upaya untuk menangani masalah tersebut dan apakah ada korban Bambang menjawab sudah ada, nanti malam akan dilakukan perundingan sementara untuk korban tidak ada hanya kerugian materil.

“Kejadian ini juga sudah ditangani pihak polsek sana dan mobil sudah  bisa kita bawa sebab dalam kondisi dinas karena sopir tidak cidera dan tidak ada korban jiwa. Nanti malam kami segera melakukan perundingan dengan pemilik rumah untuk persolaan ganti rugi,” pungkasnya. (Nil)