Informasi Dalam Genggaman

Resahkan Warga, SPM Pembalap Liar dan Knalpot Bising Ditangkap Satlantas Sarolangun

Tampak pihak kepolisian Sarolangun tengah melakukan penertiban, (PJ/Nil).

PENAJAMBI.CO, Sarolangun – Aksi balapan liar di areal jalan poros komplek perkantoran bupati Kelurahan Sarolangun Kembang Kecamatan Sarolangun sangat meresehakan warga setempat.

Hal itu diungkapkan oleh Hafiz salah seorang tokoh masyarakat diwilayah tersebut mengaku sudah berulang kali menegur namun tidak pernah ada jera.

“Dak pernah jero, padahal kami sudah berkali kali negur masih jugo,malah gegara balap liar sudah banyak yang kecelakaan dijalan poros ini, pengguno jalan kalau mau lewat sangat terganggu apolagi yang motor pakai knalpot resing bising nian,” katanya.

Dia mengaku berterimakasih kepada pihak Satuan Lantas Sarolangun yang menetribkan dia berharap ada efek jera.

“Anak anak ini kalau datang polisi mereka lari kabur, apalagi kalau sore sampai malam minggu itu mintak ampunlah. Syukurlah kalau polisi ambil sikap tegas biar ado epek jero,” katanya.

Terpisah melalui telepon seluler, Kapolres Sarolangun melalui Kasat Lantas AKP Angga Luvyanto S.IK kepada media ini mengatakan bahwa, pihaknya tadi sore Jum’at (15/1/2021) sekitar pukul 17:30 wib telah melakukan penertiban.

“Ya mas, kita tadi melakukan penertiban terhadap para pembalap liar yang menggunakan motor termasuk yang kendaraan pakai knalpot bronk,” kata Kasat.

Dari penertiban itu, pihak kepolisian berhasil mengamankan 10 unit sepeda motor (SPM), milik para pembalap liar.

“10 motor, kita sangsi tilang, kemudian yang knalpot bising kita minta ganti yang Asli serta membuat surat perjanjian tidak mengulangi lagi, yang paling penting kita juga mendata surat menyuratnya, Kalau mereka mengulangi kesalahan yang sama, kita akan tindak tegas sesuai aturan yang berlaku,” terangnya

“Sebab balapan liar ini selain meresahkan pengguna jalan sangat berpotensi lakalantas, kami juga berharap peran serius para orang tua untuk memantau lingkungan bergaul anak anaknya,” tandasnya. (Husnil)