Informasi Dalam Genggaman

Antisipasi Kebakaran, Bupati Cek Endra Perintahkan Para Kades Untuk Beli Pompa Apung Lewat Dana Desa

SAROLANGUN – Bupati Sarolangun Cek Endra saat mendampingi kunjungan Gubernur Jambi ke Desa Tendah Kecamatan Cermin Nan Gedang. memberikan bantuan kepada korban kebakaran kemarin. (02/12/2021).

Dia meminta agar para kepala desa yang wilayah desanya menyeberangi sungai untuk membeli pompa apung guna mengantisipasi bencana kebakaran.

“Bagi masyarakat yang tinggal diseberang sungai, harusnya dana desa digunakan untuk membeli pompa apung, agar ketika terjadi kebakaran tidak menunggu damkar kabupaten. Sebab mobil damkar kita terbatas dan tidak bisa menyeberang sampai ke lokasi,” katanya.

Kondisi itu juga sudah dibincangkan dengan pihak PMD terkait penggunaan dana desa untuk membeli pompa air dan secara aturan dibolehkan.

Ini pelajaran bagi kita, untuk lebih hati hati dengan api. Apalagi saat ini musim panas dan lampu kerap mati nah korslet jenset sangat berbahaya sebab kejadian di desa tendah ini berawal dari jenset. nah oleh sebab itu tampa terkecuali saya minta seluruh masyarakat kita se kabupaten waspada akan musibah kebakaran ini,” katanya.

Kemudian, ” kita doakan agar musibah seperti ini tidak terjadi lagi di wilayah kita, untuk korban kami akan terus berbuat dan membantu, apalagi bantuan dari semua pihak khususnya pemerintah terus bergulir,” pungkasnya. (Husnil)