Informasi Dalam Genggaman

Gerakan Mahasiswa Sarolangun Ikut Bantu Korban Kebakaran Di CNG

Para pengurus Gerakan Mahasiswa Sarolangun Poto bersama usai menyalurkan bantuan ke Warga korban kebakaran di CNG.

PENAJAMBI.CO.ID- Gerakan Mahasiswa Sarolangun (GMS) menyalurkan bantuan sembako,uang tunai serta baju kepada warga desa Tendah CNG yang di terpa musibah kebakaran beberapa waktu lalu.

Bantuan tersebut, merupakan hasil penggalangan dana yang di Salurkan GMS sebanyak Rp. 4.521.000 yang berasal dari sumbangan pengurus dan anggota, serta uluran tangan para dermawan peduli di Bumi sepucuk adat serumpun pseko.

Bantuan ini pun di tujukan langsung kepada Pemdes setempat agar nantinya bisa dor tho dor langsung di serahkan kepada korban.

Ketua umum GMS Sulaiman berharap masyarakat bisa terbantu, ia juga menyampaikan belasungkawa atas musibah yang terjadi kemarin.

Mewanti-wanti kejadian serupa, Sulaiman berharap pemerintah kabupaten Sarolangun membuat kebijakan serta memfasilitasi desa untuk memiliki alat pemadam kebakaran yang memadai.

“Kedepannya kami harap pemkab membuat kebijakan setiap desa memiliki alat pemadam kebakaran yang memadai baik dari APBN, APBD maupun dana desa. apabila terjadi hal serupa bisa meminimalisir dampak kebakaran,” Kata Sulaiman saat menyalurkan bantuan. Kamis 12/10/2023.

Apresiasi serupa juga datang dari Pemdes desa setempat atas uluran bantuan yang di Salurkan organisasi beralmet Merah Maron itu.

“Terimakasih adik-adik tetaplah menjadi contoh teladan yang peduli dengan keluarga kita yang terkena musibah di manapun. dan bantuan adik-adik pasti akan kami salurkan langsung kepada korban,” tandasnya. (Memet)

Poto Terkait:

1.

2.

3.