Informasi Dalam Genggaman

Ketua DPRD Sarolangun Hadiri Konser Bersama Masyarakat

Prosesi konser di GOR Sport Center Sarolangun. (PJ3)

SAROLANGUN- Masyarakat Sarolangun tadi malam Rabu 09/03/2023, dihubur oleh artis ibu kota yakni Krisdayanti Last Child dan Ghea Yougi dengan sponsor Coffe Fitz.

Acara yang bertajuk Konser tersebut dihadiri langsung oleh ketua DPRD Sarolangun Tontawi Jauhari dan sejumlah tokoh Kabupaten Sarolangun, terpantau kegiatan itu dihadiri ribuan masyarakat Sarolangun.

Disela acara tersebut, pria yang kerap disapa bang Iton tersebut mengaku kehadirannya merupakan wakil rakyat yang ingin ikut bersama masyarakat menikmati hiburan tersebut.

” Pertama kita berhibur bersama masyarakat, yang kedua kita melihat dengan ada nya kegiatan sepeti ini bisa menambah ekonomi bagi para UMKM lokal kita, kita lihat sendiri kan,” kata dia.

Dia mengharapkan kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan, tentunya bisa melalui sponsor sehingga pembiayaan dari mereka. ” Mereka jual dan promosi produk nya, kita dan masyarakat lokal bisa mendapatkan keuntungan ekonomi juga, ” Tandas nya. (Nil)