Informasi Dalam Genggaman

PPL Malas Diwarning Wabup Hillal

Wabup Hillalatil Badri saat diwawancarai, (Foto Hendri/Penajambi.co)

PENAJAMBI.CO, Sarolangun – Wakil Bupati Sarolangun H. Hillalatil Badri kembali mengingatkan para Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) yang ada di wilayah Kabupaten Sarolangun agar menjalankan tugas pokok dan fungsi dengan baik sesuai dengan aturan-aturan yang telah ditetapkan. Hal itu disampaikan Wabup usai menghadiri panen raya padi sawah para petani di Dusun Padang Sungkai, Desa Bukit, Kecamatan Pelawan, Kabupaten Sarolangun, Senin (2/3/2020).

Wabup Hillal menegaskan agar Dinas terkait untuk segera mungkin memanggil para PPL yang kurang aktif dalam menjalankan tugas pembinaan dan pelayanan untuk para petani dalam Kabupaten Sarolangun.

“Tugasnya tentu mengontrol dan melakukan pembinaan, kalau ada yang tidak aktif tolong dipanggil. Ditanya, masih mau kerja atau tidak. Kalau mau kerja jalankan tugas dengan baik, kalau tidak penggantinya banyak yang menunggu,” katanya.

Wabup juga mengatakan bahwa tugas seorang PPL sangat penting dalam melakukan pembinaan dan memberikan pelayanan kepada masyarakat dan akan berdampak pada peningkatan hasil panen para petani itu sendiri.

“Karna disini bukan untuk bermalas-malasan, tapi kita harus berbuat untuk masyarakat, disamping itu bisa bermanfaat juga akan menjadi amal ibadah buat kita,” katanya.

Sementara itu Kepala Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura, dan Perkebunan TPHP Sarolangun Sakwan menyambut baik masukan yang disampaikan Wakil Bupati Sarolangun. Menurutnya, saat pihaknya terus melakukan pembinaan dan selalu memantau kinerja para PPL yang ditempatkan disetiap Desa yang ada diwilayah Kabupaten Sarolangun.

“Sebanyak 158 PPL yang ada kita selalu memantau kinerja lapangan, saya punya grub khusus PPL dan saya minta PPL untuk selalu melaporkan kegiatannya setiap hari dengan menggunakan open camera, sehingga kita tidak bisa ditipu karna disitu kita bisa melihat titik kordinat lokasi dan waktunya,” tandasnya. (Hendri)