Informasi Dalam Genggaman

Safari Ramadhan ke Bukit Murau, Bachril Bakri Juga Salurkan Bantuan BAZNAS dan Bank 9 Jambi

Tampak PJ Bupati Bacgril Bakri dan jajaran saat melakukan safari ramadhan. (Nil).

SAROLANGUN – Penjabat Bupati Sarolangun Dr Ir Bachril Bakri, M. App, Sc melakukan kegiatan safari ramadhan 1445 Hijriyah ke Mesjid Daruttaubah, Desa Bukit Murau, Kecamatan Singkut, Selasa (19/03/2024).

PJ Bupati Bachril Bakri saat itu mengajak masyarakat untuk terus mendukung program pemerintah, terutama dalam membangun masyarakat yang agamis dan toleransi, terutama di bulan suci ramadhan.

Safari ramadhan ini dibagi menjadi 9 tim safari ramadhan, yakni tim Bupati, Tim Sekda, Tim asisten Pemerintahan, Tim Kajari, Tim Ketua DPRD Sarolangun, Tim Dandim, Tim Ketua Pengadilan Agama, tim Ketua Pengadilan negeri Sarolangun, dan tim staf ahli Bupati.

” Alhamdulillah juga, malam ini malam kesembilan ramadhan dan kita berada di mesjid daruttaubah desa bukit murau melaksanakan safari ramadhan,” katanya.

Momentum safari ramadhan ini, lanjut Bachril Bakri merupakan kegiatan untuk menjalin hubungan yang baik kepada masyarakat dengan Pemerintah Daerah khususnya di bulan yang penuh berkah ini.

Selain itu juga memberikan bantuan untuk pembangunan mesjid dan bantuan BAZNAS Sarolangun kepada para Mustahik zakat.

” Ini adalah salah satu kegiatan untuk bersama sama masyarakat melaksanakan sholat tarawih dan memberikan bantuan baik dari BAZNAS dan bank Jambi, kita memberikan bantuan kepada mesjid, bantuan gakir miskin, pegawai syarat, anak yatim dan fisabilillah,” katanya.

” Ini kegiatan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT di bulan suci ramadhan ini sekaligus menjalin silaturrahmi antara pemerintah daerah dengan masyarakat,” kata dia menambahkan.

Sementara itu, Pimpinan ponpes Daruttaubah Rofii Ahmad mengucapkan terima kasih atas kedatangan bapak Penjabat Bupati Sarolangun dalam kegiatan safari ramadhan ini, semoga dapat membawa berkah dan manfaat bagi masyarakat.

Dalam safari ramadhan tersebut, turut dihadiri Kepala Kemenag Sarolangun Drs H K Syatar, S.Ag, Ketua BAZNAS Sarolangun Drs Ahmad Zaidan, Kadis Dikbud Sarolangun Drs H Arsyad, SH, M.Pd.I, Kasatpol PP Sarolangun Drs Muhammad Idrus, serta sejumlah kepala OPD, Kabag Umum Murtoyo dan Camat Singkut, Pimpinan Pondok Pesantren Daruttaubah Rofii Ahmad, serta masyarakat setempat. (Nas)