SKK Migas-KKKS SRMD Salurkan Bantuan Bagi Korban Banjir Di Karmen
SAROLANGUN -SKK Migas-KKKS Seleraya Merangin Dua peduli terhadap musibah banjir yang terjadi di wilayah Desa Karang Mendapo, Kecamatan Pauh, dengan menyalurkan bantuan paket sembako kepada masyarakat korban banjir, Jumat (19/01/2024), di posko penanggulangan Banjir Desa Karang Mendapo.
Penyaluran bantuan paket sembako tersebut diserahkan langsung Publik Relation SKK Migas-KKKS Seleraya Merangin Dua Saipul dan Tan hery, kepada Camat Pauh Jupri, SE, yang kemudian diserahkan kepada Kepala Desa Karang Mendapo Deni Wahyudi, untuk disalurkan kepada masyarakat korban banjir.
Publik Relation SKK Migas-KKKS SRMD Saipul kepada media ini mengatakan bantuan paket sembako tersebut merupakan wujud kepedulian perusahaan melalui dana CSR untuk meringankan beban masyarakat khususnya yang terdampak musibah banjir di Kecamatan Pauh, terutama Desa Karang Mendanpo.
” Hari ini kita menyalurkan bantuan paket sembako bagi masyarakat kita yang terdampak banjir, semoga bantuan ini bisa bermanfaat,” katanya.
Kata Saipul, paket sembako tersebut berupa 40 Paket Sembako (Beras 5kg + Gula 1kg + Minyak Goreng 1ltr + Indomie 5bks), 25 dus Air Mineral, 5 dus Indomie Goreng, 2 dus Biskuit Roma Kelapa, 15 karpet Telur Ayam, 5 pcs Terval, 2 set sarana Kebersihan (Sapu Lantai, Sapu Lidi, Sorokan, Kain Pell).
” Kemudian ada 6 Paket Sembako terdiri dari Beras 5kg, Gula 1kg, Minyak Goreng 1ltr, Indomie 5bks, Sardines bsr 1 klng, Biskuit Roma Kelapa 1pak, dan Telur ayam 1 karpet,” katanya.
Sementara itu, Camat Pauh Jupri mengucapkan terima kasih atas kehadiran pihak perusahaan SKK Migas-KKKS Seleraya Merangin Dua atas kepedulian kepada masyarakat Kecamatan matan Pauh yang terkena dampak banjir beberapa hari yang lalu.
Di Kecamatan Pauh, kata Camat ada sebanyak 7 Desa/Kelurahan yang terdampak banjir diantaranya Desa Pangedarn, Desa Karang Mendapo, Kelurahan Pauh, Desa Kasang Melintang dan Desa Pangkal Bulian.
” Untuk itu kami ucapkan terima kasih pihak seleraya dan insa Allah wilayah tujuh desa kecamatan Pauh dapat kami koordinasikan bersama pihak perusahaan dengan CSR dengan subsidi silang dan setiap desa dapat kita berikan bantuan bagi korban banjir,” katanya.
Penyaluran bantuan bagi masyarakat Kecamatan Pauh Terdampak banjir ini dilaiukan subsidi silang karena tidak semua desa yang terdampak banjir ada perusahaan yang di wilayah tersebut.
Seperti desa Karang Mendapo, lanjut Camat Teladan Provinsi Jambi ini meminta agar SKK Migas-KKKS SRMD menyerahkan langsung ke Pemerintah Desa Karang Mendapo untuk disalurkan ke seluruh Kepala Keluarga yang terdampak banjir.
” Kedepan kita akan membuka pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat yang terdampak banjir, untuk mengantisipasi penyakit yang muncul pasca banjir seperti gatal-gatal, dan ini sudah dibicarakan bersama pihak seleraya dan kita akan koordinasikan dengan kepala puskesmas Pauh dan ini akan disupport pihak seleraya,” katanya.(Nil)