Informasi Dalam Genggaman

Akhirnya Kampung Bersinar CNG Terbentuk, Kasat Binmas: Jangan Takut, Kami Bersama Masyarakat

Prosesi nota kesepakatan pembentukan kampung bersinar di kantor camat CNG, (Foto: Husnil/Istimewa).

 

PENAJAMBI.CO, Sarolangun – Meskipun yang terakhir, akhirnya kecamatan Cermin Nan Gedang menyatakan sikap siap mendukung penuh program kepolisian dalam pembentukan kampung bersih narkoba atau Bersinar.

Kapolres Sarolangun AKBP Deny Heryanto melalui Kasat Binmas AKP Pujiarso kepada media ini mengatakan, dengan terbentuknya kecamatan CNG lengkap 10 kecamatan siap menjalankan program kampung bersinar.

“Ya tadi kegiatannya, di kantor camat CNG, jadi lengkap 10 kecamatan yang siap jalankan program kampung bersinar,” ujar Kasat Binmas, Jum’at (28/2/2020).

Saat ini kata dia, tinggal progresnya lagi yang tentunya diharapkan peran serius dari pihak kecamatan Desa dan Kelurahan untuk menindak lanjutinya.

“Kita berharap, komitmen yang sudah disepakati bersama bisa serius dijalankan, jika ada kendala dan petunjuk yang belum dipahami kita siap melakukan pendampingan terkait program ini,” katanya.

Dia juga menegaskan, agar para kepala desa tidak ragu dan takut dalam menjalankan program tersebut.

“Jangan khawatir, ini untuk kebaikan bersama, kita siap bantu penuh jika ada hal-hal yang menghambat laju jalannya program ini, jadi pak kades dan seluruh perangkat desa tidak perlu takut,” ujarnya tegas.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat CNG Jauhari, S.Pdi dan jajaran, Kapolsek Limun Iptu. Purwanto, S.Pd.i. M.Pd.i, Sekcam Ahmadi, Para Kades, Bhabinkamtibmas, Lubuk Resam, KUA CNG, Perwakilan Puskesmas, Tokoh Agama, Masyarakat, tokoh Adat dan tokoh  pemuda. (Husnil)