Informasi Dalam Genggaman

DPD II Partai Golkar Gelar Tasyakuran HUT Ke-57 dan Maulid Nabi

Prosesi acara HUT Golkar dan Maulid Nabi (PJ/Nas).

SAROLANGUN -Pengurus DPD II Partai Golkar Kabupaten Sarolangun menggelar kegiatan tasyakuran Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-57 tahun 2021 serta memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijiriah, Senin (01/11/2021) di halaman kantor DPD II Partai Golkar Kabupaten Sarolangun.

Kegiatan itu dihadiri langsung Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi Drs H Cek Endra beserta ibu Ny Hj Rosita Endra, Wakil Bupati Sarolangun H Hillalatil Badri, Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Sarolangun Tontawi Jauhari,SE, Pengurus DPD II Partai Golkar Kabupaten Sarolangun, Pengurus Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Sarolangun, para pimpinan partai politik, para pimpinan ormas dan OKP, H. Muhammad Madel tokoh masyarakat yang juga Mantan Bupati Sarolangun pertama, dan ustadz H Inayatullah selaku penceramah.

Ketua Panitia Pelaksana Jefri mengucapkan terima kasih kepada segenap panitia pelaksana dan semua pihak terkait yang telah memberikan partisipasi baik berupa tenaga, pemikiran maupun materi sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan sukses .

“Saya ucapkan terima kasih kepada bapak ketua DPD I Partai Golkar provinsi Jambi yang telah hadir dalam kegiatan ini. Begitu juga dengan ketua DPD II Golkar Sarolangun yang telah memberikan saran dan masukan sehingga kegiatan ini terlaksana dengan baik,” katanya.

Sementara itu, Ketua DPD II Partai Golkar Tontawi Jauhari Jauhari mengatakan bahwa hari ini merupakan momen partai golkar dalam rangka memperingati HUT yang ke-57, tentunya keberadaan partai berlambang pohon beringin ini di wilayah Kabupaten Sarolangun akan terus memperjuangkan kesejahteraan masyarakat Sarolangun.

“Kami bersyukur melaksanakan kegiatan HUT partai golkar, tentu ini merupakan momen agar masyarakat tahu bahwa ada partai golkar di sarolangun. Kita ketahui, tahun 1999 golkar sebagai pemenang di sarolangun, 2004 kita masih pemenang, 2009 kita mundur selangkah, 2014 kita juga mundur selangkah dan 2019 kita pimpin lagi, dengan meraup 8 kursi berkat tangan dingin bapak ketua kita Drs H Cek Endra,”katanya.

“Saya harap kita tetap solid, untuk bagaimana kedepan partai golkar bisa mempertahankan kemenangan partai golkar di sarolangun. Kedepan saya ingin kita kuatkan semangat, baru kita bangun kerja sama dengan ke gotong royongan, sumbangan harta baru kita kuatkan secara mufakat untuk siapa yang maju dari partai golkar, “kata dia menambahkan.

Selain itu, Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi Cek Endra mengatakan bahwa partai golkar saat ini merupakan partai yang tertua dengan telah banyak melahirkan kader yang baik, dan tentunya telah memberikan peran yang besar dalam melaksanakan program pembangunan baik di daerah, provinsi maupun nasional.

“Partai Golkar bersama partai lain telah mewarnai pembangunan di indonesia, yang mana partai golkar ini sudah berusia 57 tahun. Meski beda partai, tujuan kita sama untuk mensejahterakan masyarakat indonesia, kalau di sarolangun begitu juga, semua partai itu cuma masalah casing saja yang beda tapi tujuannya tetap sama untuk mensejahterakan masyarakat,”katanya.

Ia berharap kedepan bagaimana bakti kepada masyarakat itu terus ditingkatkan dan partai Golkar di Kabupaten Sarolangun dapat mempertahankan jumlah perolehan suara terbanyak pada pemilihan legislatif tahun 2019 yang lalu.

Pada pemilu tahun 2024 mendatang, kata Cek Endra mendorong para kader partai golkar untuk maju mencalonkan diri baik sebagai anggota legislatif di daerah, provinsi dan pusat, serta pencalonan sebagai kepala daerah.

“Saya sendiri akan mencalonkan diri untuk maju pada DPR RI tahun 2024 mendatang, dan silahkan para kader untuk maju, biar masyarakat yang menentukan,” katanya.

“Saya harapkan agar partai politik untuk ikut berpartisipasi dalam melaksanakan program vaksinasi secara massal, khususnya partai golkar agar melaksanakan program kegiatan sosial ini. Selamat dirgahayu partai golkar yang ke-57,” kata dia menambahkan.

Dalam kegiatan itu juga, dilakukan pelantikan Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Kabupaten Sarolangun, Pelantikan Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Kabupaten Sarolangun, Bintek Partai Golkar, Peringatan HUT Partai Golkar, Maulid Nabi Muhammad SAW, pemberian santunan anak yatim serta launching mobil ambulance DPD II Partai Golkar Kabupaten Sarolangun.(Nasuha)